About Me

Saya biasa dipangil Boni, dari nama lengkap Boni Fajarwan, dilahirkan di kota cantik Palangkaraya. Sekarang tinggal di Banjarmasin, kerja sambil kuliah.

#pendidikan
- TK Al-Muslimun Palangkaraya
- SDN Pahandut 1 Palangkaraya
- MTsN 1 Model Palangkaraya
- SMK Telkom Sandhy Putra Banjarbaru
- STMIK Banjarbaru (2009 - 2015)

#aktivitas
Saat ini masih merantau di provinsi Kalimantan Selatan,  bekerja di salah satu perusahaan Telekomunikasi sebagai tenaga honorer sambil kuliah malam di STMIK Banjarbaru. Alhamdulillah Februari 2015 sudah wisuda.
Juga aktif latihan Shorinji Kempo di Banjarbaru. Di tengah kesibukan beraktivitas harus dibarengi dengan silaturrahmi, kalau ada waktu luang diisi dengan refreshing atau sekedar ngumpul bareng teman-teman. Suatu saat nanti Saya akan kembali ke kampung halaman, Palangkaraya ^^

#hobi
hobi Saya yang paling ditekuni adalah latihan bela diri Kempo, dari sebuah hobi yang disenangi kemudian menjadi kebutuhan. Ya! zaman sekarang ini, baik laki-laki maupun perempuan wajib harus bisa bela diri ^^
Selain latihan bela diri, hobi Saya adalah membaca, tiap bulan selalu Saya usahakan menyisihkan uang untuk membeli 1 buah buku.

#cita-cita
Cita-cita Saya adalah ingin menjadi seorang hafidz Qur'an, kemudian ingin mengembangkan Shorinji Kempo di Kalimantan Tengah saat Saya kembali ke kampung halaman, dan ingin menjadi seorang pengusaha.
Sebenarnya ada rasa malu kalau menyampaikan cita-cita Saya di sini, tapi mudah-mudahan dengan menuliskannya akan menjadi motivasi bagi Saya dan mendapatkan do'a dari teman-teman semua mudah-mudahan bisa tercapai.

#aktivitas nge-blog
pertama kali nge-blog di pertengahan tahun 2008 pada saat masih berstatus pelajar kelas 2 SMK, awalnya hanya iseng-iseng belaka biar dianggap keren karena sudah punya blog sendiri, rugi dong anak jurusan Teknik Informatika belum punya blog, hehehe. Mulai rajin nge-blog pada saat magang di Kandatel Telkom Palangkaraya, mumpung lagi standby/tidak ada pelajaran sekolah yang aktif, selain itu laporan-laporan magang juga harus ditulis di blog masing-masing.
Hingga sekarang, alhamdulillah blog ini masih hidup, lumayan susah juga nyari inspirasi untuk menulis di blog, maklum bukan orang yang pintar nulis dan ngarang, hehe. Tujuan Saya dengan blog ini adalah hanya ingin berbagi ilmu yang Saya ketahui tentang dunia komputer dan berbagi pengalaman-pengalaman yang pernah saya alami kepada teman-teman semua. Syukur-syukur pernah juga dapat komisi dari idblognetwork dengan tugas review pertama yang diberikan.
Semoga dengan blog ini bisa menambah ilmu, wawasan dan silaturrahmi buat teman-teman onliners.

#kontak
silahkan kontak Saya via:
facebook : http://www.facebook.com/fajarwans
twitter : @fajarwan
website/blog : www.bonifajarwan.com
http://linux-installation.blogspot.com

Salam kenal ya buat semuanya, semoga dengan fasilitas internet, kita bisa menjalin persahabatan dan silaturrahmi :)