9.02.2008

Tentang Islam (jawaban dari sebuah pertanyaan di blog Saya)

berhubung ada yang bertanya di komentar pada postingan LDII (Lembaga Dakwah Indonesia),

saya bingung tentang islam yang ada di indonesia, yang bener yang kaya gimana? semua terorganisir apakah yang namanya Fajarwan mempunyai jawaban mana islam yang bener? apa jangan2 cuma ngaku2 islam. islam KTP.
coba kamu tebak ada berapa jenis islam yang ada di indonesia?
apa kamu cukup yakin dengan ajaran yang kamu anut.......tq (http://keluargaarista.blogspot.com/)

Islam yang benar???
Rasulullah SAW bersabda :

عن عمر بن الخطاب رضي الله عنه قال : بينما نحن جلوس عند رسول الله صلى الله عليه وسلم ذات يوم إذ طلع علينا رجل شديد بياض الثياب شديد سواد الشعر , لا يرى عليه أثر السفر , ولا يعرفه منا أحد حتى جلس إلى النبي صلى الله عليه وسلم فأسند ركبته إلى ركبتيه ووضح كفيه على فخذيه , وقال : يا محمد أخبرني عن الإسلام , فقال رسول الله صلى الله عليه وسلم ” الإسلام أن تشهد أن لا إله إلا الله وأن محمدا رسول الله وتقيم الصلاة وتؤتي الزكاة وتصوم رمضان وتحج البيت إن استطعت إليه سبيلا ” قال صدقت فعجبا له يسأله ويصدقه , قال : أخبرني عن الإيمان قال ” أن تؤمن بالله وملائكته وكتبه ورسله واليوم الآخر وتؤمن بالقدر خيره وشره ” قال : صدقت , قال : فأخبرني عن الإحسان , قال ” أن تعبد الله كأنك تراه , فإن لم تكن تراه فإنه يراك ” قال , فأخبرني عن الساعة , قال ” ما المسئول بأعلم من السائل ” قال فأخبرني عن اماراتها . قال ” أن تلد الأمة ربتها وأن ترى الحفاة العراة العالة رعاء الشاء يتطاولون في البنيان ” . ثم انطلق فلبث مليا , ثم قاليا عمر , أتدري من السائل ؟” , قلت : الله ورسوله أعلم , قال ” فإنه جبريل أتاكم يعلمكم دينكم -رواه مسلم

Dari Umar bin Al-Khathab radhiallahu ‘anh, dia berkata: "ketika kami tengah berada di majelis bersama Rasulullah pada suatu hari, tiba-tiba tampak dihadapan kami seorang laki-laki yang berpakaian sangat putih, berambut sangat hitam, tidak terlihat padanya tanda-tanda bekas perjalanan jauh dan tidak seorangpun diantara kami yang mengenalnya. Lalu ia duduk di hadapan Rasulullah dan menyandarkan lututnya pada lutut Rasulullah dan meletakkan tangannya diatas paha Rasulullah, selanjutnya ia berkata,” Hai Muhammad, beritahukan kepadaku tentang Islam ” Rasulullah menjawab,”Islam itu engkau bersaksi bahwa sesungguhnya tiada Tuhan selain Alloh dan sesungguhnya Muhammad itu utusan Alloh, engkau mendirikan sholat, mengeluarkan zakat, berpuasa pada bulan Romadhon dan mengerjakan ibadah haji ke Baitullah jika engkau mampu melakukannya.” Orang itu berkata,”Engkau benar,” kami pun heran, ia bertanya lalu membenarkannya Orang itu berkata lagi,” Beritahukan kepadaku tentang Iman” Rasulullah menjawab,”Engkau beriman kepada Alloh, kepada para Malaikat-Nya, Kitab-kitab-Nya, kepada utusan-utusan Nya, kepada hari Kiamat dan kepada takdir yang baik maupun yang buruk” Orang tadi berkata,” Engkau benar” Orang itu berkata lagi,” Beritahukan kepadaku tentang Ihsan” Rasulullah menjawab,”Engkau beribadah kepada Alloh seakan-akan engkau melihat-Nya, jika engkau tidak melihatnya, sesungguhnya Dia pasti melihatmu.” Orang itu berkata lagi,”Beritahukan kepadaku tentang kiamat” Rasulullah menjawab,” Orang yang ditanya itu tidak lebih tahu dari yang bertanya.” selanjutnya orang itu berkata lagi,”beritahukan kepadaku tentang tanda-tandanya” Rasulullah menjawab,” Jika hamba perempuan telah melahirkan tuan puterinya, jika engkau melihat orang-orang yang tidak beralas kaki, tidak berbaju, miskin dan penggembala kambing, berlomba-lomba mendirikan bangunan.” Kemudian pergilah ia, aku tetap tinggal beberapa lama kemudian Rasulullah berkata kepadaku, “Wahai Umar, tahukah engkau siapa yang bertanya itu?” Saya menjawab,” Alloh dan Rosul-Nya lebih mengetahui” Rasulullah berkata,” Ia adalah Jibril, dia datang untuk mengajarkan kepadamu tentang agama kepadamu” (HR. MUSLIM no. 8)


coba kamu tebak ada berapa jenis islam yang ada di indonesia?
Islam bukanlah seperti ayam, yang mempunyai banyak jenis . . .
Islam adalah Islam. Islam yang di Indonesia ya sama dengan Islam di dunia, semua satu, Islam adalah seperti yang disebutkan di atas, itulah Islam.
Adapun mengenai aliran sesat yang mengatasnamakan Islam di indonesia itu merupakan hal yang berbeda lagi, Anda dapat mencarinya dengan bebas di Internet, bisa di sini (definisi Aliran sesat, penyebab munculnya, dan macam-macam aliran sesat di Indonesia), di sini (Aliran Sesat di Indonesia dan Penyebab Kemunculannya), atau di sini (Aliran Aliran Sesat di Indonesia), atau kalau Anda tidak puas bisa cari di sini.

Mengenai Islam, Rasulullah SAW telah mewariskan dua pusaka bagi kita untuk dijadikan pedoman, yaitu Al Quran dan Sunnahnya. Jika kita berpegang teguh kepada keduanya, maka kita tidak akan tersesat selama-lamanya sebagaimana dijelaskan dalam haditsnya:
”Dua hal telah aku tinggalkan pada kalian, jika kalian berpegang teguh kepada keduanya, maka kalian tidak akan tersesat selama-lamanya. Dua perkara itu ialah Al Quran dan Sunnah nabi."(H.R. Imam Malik)
Cukuplah bagi umat Islam untuk menjadikan Al Quran dan sunnah sebagai pembimbingnya. Tak ada satupun persoalan yang tidak bisa diselesaikan dengan Al Quran dan Sunnah. Dengan demikian, jika ada lagi nabi setelah nabi Muhammad berarti wahyu Allah akan turun lagi dan akan ada lagi serentetan hadits dari nabi atau rasul yang baru tersebut. Ini berarti menunjukkan ketidak sempurnaan ajaran Allah, ketidak validan Al Quran, dan ketidak lengkapan atau kelemahan sunah nabi. Sungguh ini suatu hal yang sangat mustahil dan sangat bertentangan dengan pernyataan Allah dan Rasulullah.

Allah SWT berfirman :
" . . . Pada hari ini telah Kusempurnakan untuk kamu agama bagimu, dan telah Ku-cukupkan kepadamu nikmat-Ku, dan telah Ku-ridhai Islam itu jadi agama bagimu . . ." (QS Al-Maidah : 3)

dari ayat di atas, sudah jelas bahwa sesuatu yang sudah SEMPURNA tidak dapat ditambah-tambah lagi,
Rasulullah SAW bersabda:
"Siapa yang menciptakan hal baru dalam ajaran agama kita yang bukan bagian darinya, maka perbuatannya itu tertolak" (Muttafaqun 'alaih)
itulah yang dinamakan bid'ah.
Imam asy Syathibi mendefinisikan bid'ah adalah cara beragama yang dibuat-buat, yang meniru syariat, yang dimaksudkan dengan melakukan hal itu sebagai cara berlebihan dalam beribadah kepada Allah SWT.

apa kamu cukup yakin dengan ajaran yang kamu anut?
bukannya cukup lagi, tapi SANGAT YAKIN SEKALI.
YA, Saya adalah seorang MUSLIM.
Saya bersaksi bahwa tidak ada Tuhan melainkan Allah, dan Muhammad adalah utusan-Nya.

0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Posting yang berkaitan